Tidak bisa dipungkiri jika Naruto memang menjadi salah satu ninja terkuat yang pernah ada di dunia. Ia adalah Hokage Ketujuh dari desa Konoha. Kepopuleran Naruto sangat meningkat ketika ia menjadi pahlawan Perang Besar.
Bersama musang berekor sembilan yang ada di tubuhnya, Naruto telah melalui banyak hal hingga bisa menjadi kuat seperti sekarang ini.
Inilah 5 peristiwa besar yang membuktikan kalau Naruto adalah Ninja Terkuat.
5. Mengalahkan Keenam Pain
cbr.com |
Salah satu peristiwa yang menyebabkan Naruto dikenal menjadi seorang pahlawan adalah saat dirinya mampu mengalahkan keenam Pain.
Baca: Mugino Mati! Bagaimana Nasib Boruto dan Tim 7? (Review Boruto 184)
Saat itu Konoha sedang diserang oleh pemimpin Akatsuki yang bernama Pain (Meski yang sebenarnya adalah Nagato), dengan maksud untuk mencari Naruto yang menjadi jinchuriki Kyubi.
Dengan sangat kebetulan, Naruto baru saja menguasai teknik Sage Mode dan datang ke Konoha untuk mengalahkan Pain. Meski sempat hampir dikuasai Kyubi, berkat Minato, Naruto sadar dan berhasil mengalahkan Pain yang tersisa.
4. Naruto Hampir Menghancurkan Bulan Dengan Satu Pukulan
cbr.com |
Masih ingat dengan film The Last: Naruto the Movie? Ya, disana Naruto bersama ninja yang lainnya berusaha untuk menyelamatkan Hinata yang telah diculik oleh Toneri Otsutsuki.
Dikisahkan Toneri salah menafsirkan perintah Hamura, dan justru berniat untuk mengancurkan Bumi. Untuk melakukan hal tersebut, Toneri membutuhkan kekuatan Tenseigan.
Hal itu dicegah oleh Naruto, dan pertarungan tidak bisa dihindari. Naruto hampir menghancurkan seluruh bulan hanya dengan satu pukulan saja, dan yang mengejutkan ia tidak sedang menggunakan Six Paths Sage Mode.
3. Naruto Menghancurkan Meteor Besar Milik Madara
cbr.com |
Sekali lagi kekuatan Naruto mampu membuktikan dirinya menjadi salah satu ninja terkuat. Tepatnya saat Perang Dunia Shinobi Keempat, yang kala itu Madara menjadi jinchuriki ekor sepuluh (Ten Tails).
Aliansi shinobi hampir saja mati karena meteor milik Madara yang teramat besar, tetapi Naruto ada di sana untuk menyelamatkan mereka semua.
Dengan kekuatan yang baru saja Naruto dapatkan (Six Paths Sage Mode), Ia dengan mudah menghancurkan meteor Madara tersebut dengan menggunakan beberapa Rasenshuriken.
2. Bersama Sasuke, Naruto Berhasil Menyegel Kaguya
cbr.com |
Mungkin puncak keheroikan Naruto dan Sasuke terdapat pada peristiwa Kaguya Otsutsuki yang kembali tersegel.
Kaguya sendiri merupakan karakter antagonis terkuat dan utama yang menjadi cikal bakal seluruh masalah yang ada di dunia shinobi. Kaguya adalah sosok Dewa yang tidak perlu diragukan lagi kekuatannya.
Namun dengan kerja sama yang sangat apik dari Naruto, Sasuke, Sakura, dan Kakashi atau Tim 7, mereka dapat mengalahkan dan menyegel kembali ibu dari chakra tersebut.
1. Membawa Kedamaian Dunia Ninja
cbr.com |
Beban berat yang selama ini dipikul Naruto telah berujung dengan kebahagiaan. Jiraiya, Minato, dan bahkan Nagato Uzumaki telah mempercayakan kedamaian kepada Naruto bukanlah hal yang salah.
Sejak Perang Dunia Shinobi Keempat yang telah menewaskan banyak ninja, kini dunia shinobi telah damai dan terhindar dari peperangan.
Meskipun telah mewujudkan kedamaian bagi kelima desa besar, akan tetapi beberapa desa kecil masih dipenuhi dengan konflik yang tentu sangat sulit untuk diatasi.
Itulah 5 peristiwa besar yang membuktikan kalau Naruto adalah ninja terkuat.