Table of Content

Mengenal Akita Inuzuka, Asisten Katasuke di Manga Boruto

Siapa sih Akita Inuzuka? Inilah latar belakang dan sedikit mengenal Akita Inuzuka, asisten Katasuke di Boruto.

Mengenal Akita Inuzuka, Asisten Katasuke di Manga Boruto

Akita Inuzuka merupakan seorang ilmuwan sekaligus asisten pribadi Katasuke Tono yang bekerja di bagian Tim Ilmiah Senjata Ninja di Konohagakure. Sesuai namanya, Akita Inuzuka merupakan salah satu anggota klan Inuzuka, namun uniknya ia tidak memiliki tanda merah khas klan Inuzuka di pipinya.

Baca: 5 Fakta Wasabi Izuno, Kunoichi Dengan Jutsu Kucing di Boruto

Karena itu juga, Akita menjadi satu-satunya anggota klan Inuzuka yang tidak diberi nama untuk bagian tubuh (Lambang dipipi). Jadi Akita memang sangat spesial diantara anggota klan Inuzuka lainnya. Meski begitu, kemampuan khas klan Inuzuka masih sangat melekat di tubuh Akita. Terbukti ia dapat dengan mudah mengetahui kedatangan Tim Konohamaru hanya cukup dengan mencium baunya saja.

Bagaimana Akita Menjadi Asisten Katasuke?

Mengenal Akita Inuzuka, Asisten Katasuke di Manga Boruto

Bagi yang tidak mengikuti alur manga Boruto, tentu tidak akan tahu mengapa Akita mau menjadi asisten Katasuke. Pada awalnya Akita sedang menjalankan sebuah misi bersama Chamaru (Hewan peliharaannya), namun Chamaru justru terluka parah dan kehilangan kaki belakang kanannya. 

Sampai sini sudah bisa ditebak dong? Ya, Katasuke datang menghampiri Akita dan membuatkan kaki palsu untuk Chamaru. Karena sangat berterima kasih dan kagum dengan Katasuke, Akita memutuskan untuk menjadi asistennya sejak saat itu.

Mengenal Chamaru, Mitra Akita Inuzuka

Mengenal Akita Inuzuka, Asisten Katasuke di Manga Boruto

Seperti yang sudah di jelaskan diatas, Chamaru adalah ninken atau anjing ninja milik Akita Inuzuka. Ia sempat kehilangan salah satu kakinya yang membuatnya sangat sedih sebelum bertemu dengan Katasuke. Menurut Akita, Chamaru adalah anjing yang sangat berbakti.

Dari segi penampilan, Chamaru sangat mirip dengan jenis anjing di Jepang, Shiba Inu. (Dunia nyata) Jenis anjing yang satu ini, dulunya sering digunakan untuk berburu namun sekarang lebih populer menjadi hewan peliharaan. Chamaru juga memiliki kemampuan yang cukup ahli terutama dalam teknik Gahoko dan Gatsusenpu. Kemampuannya sebagai ninken telah terbukti saat ia menemukan tubuh Kawaki yang tidak sadarkan diri dan memberitahukannya kepada Tim Konohamaru dan Katasuke.

Fakta Menarik Akita Inuzuka

Mengenal Akita Inuzuka, Asisten Katasuke di Manga Boruto

Nama Akita berarti akita-inu yang berarti adalah jenis anjing yang berasal dari daerah pegunungan utara Jepang. Yah, semua itu sangatlah wajar mengingat Akita juga berasal dari klan Inuzuka. Selain itu, Akita lahir pada 20 April yang membuatnya memiliki zodiak Aries, hayoo ada yang sama gak?

Ternyata Akita memiliki hobi berkuliner lho, Akita sangat suka mencoba berbagai jenis junk food. Namun dari segala jenis junk food, Akita memiliki makanan favorit yang sama dengan Naruto, yaitu cup ramen dan tentama soba. Sedangkan makanan yang paling tidak ia suka adalah cup yakisoba.

Itulah sedikit mengenal Akita Inuzuka, waah di manganya saja Akita sudah menujukkan peran penting bersama Katasuke, bagaimana di versi animenya? Patut kita nantikan!

Writer for neeotaku.com from Indonesia, I like anime, khususnya Naruto and Boruto. Selain itu, juga memiliki minat lebih terhadap musik Jepang.