Table of Content

5 Fakta Sumire, Wanita Cantik Mirip Hinata di Boruto

Sumire Kakei merupakan ninja yang sangat cantik mirip seperti Hinata. Berikut adalah Fakta Sumire, wanita cantik yang mirip Hinata.

5 Fakta Sumire, Wanita Cantik Mirip Hinata

Sumire Kakei merupakan ninja yang sangat cantik mirip seperti Hinata. Ia berasal dari desa Konohagakure. Sumire merupakan mantan dari ketua kelas yang seangkatan dengan Boruto.

Sumire sangat dikenal ramah, lemah lembut, dan cinta damai. Banyak juga yang mengaitkan kelak Sumire akan menjadi kekasih Boruto.

Berikut adalah Fakta Sumire, wanita cantik yang mirip Hinata.

1. Sempat Hidup Untuk Balas Dendam

5 Fakta Sumire, Wanita Cantik Mirip Hinata

Setelah kematian Danzo Shimura Keberadaan Root menjadi terbongkar, Seluruh anggota Root menjadi dikucilkan oleh penduduk desa. Tanuki Shigaraki dan keluarganya menjadi salah satunya.

Hal itulah yang membuat Tanuki memasukkan Gozu Tenno ke dalam tubuh Sumire. Sejak saat itu Sumire hidup dengan tujuan membalas dendam kepada konoha.

Namun setelah Sumire bertemu dengan Boruto saat insiden serangan menggunakan Nue, Sumire melupakan balas dendamnya tersebut.

2. Memiliki Hewan Bernama Nue

5 Fakta Sumire, Wanita Cantik Mirip Hinata
naruto.fandom.com

Sumire memiliki sebuah makhluk yang bernama "Nue". Makhluk ini merupakan hasil percobaan dari Root dalam proyek Gozu Tenno. Makhluk ini akan digunakan untuk menghancurkan desa Konoha.

Nue dapat menyerap cakra agar tubuhnya semakin besar. Kemampuan terkuat dari Nue ialah meledakkan diri sendiri yang menyebabkan ledakan yang dasyat.

3. Panggilan Ketua Kelas

5 Fakta Sumire, Wanita Cantik Mirip Hinata

Nama "Ketua Kelas" memang sangat akrab dengan Sumire. Sumire adalah teman sekelas dari Boruto yang merupakan ketua kelas di kelasnya. Hal itulah yang membuat Sumire akrab dengan sebutan tersebut.

Walaupun setelah bertahun - tahun mereka lulus akademi, Boruto dan teman - temannya tetap memanggil Sumire dengan sebutan "Ketua Kelas"

4. Sumire Berarti "Ungu"

5 Fakta Sumire, Wanita Cantik Mirip Hinata

Sumire memiliki arti "ungu", hal ini sangatlah cocok dengannya. Hampir seluruh pakaian Sumire berwarna ungu. Mulai dari kemeja polo neck hitam, gaun berwarna ungu dan kerah putih yang diikat dengan pita ungu.

Bahkan mata dan rambunya saja berwarna ungu. Memang wanita yang satu ini sangat melekat dengan wana ungu. Gaya rambut Sumire mirip dengan Hinata yang sama - sama memiliki poni.

5. Fakta Menarik Sumire Lainnya

5 Fakta Sumire, Wanita Cantik Mirip Hinata

Masih banyak fakta mengenai Sumire Kakei seperti Kerak Roti Goreng adalah makanan kesukaannya. Sumire juga memiliki hobi menabung dan senang membuat Tsukemono.

Tinggi Sumire mencapai 147 cm saat genin. Dubber versi Jepang nya adalah Aya Endo dan versi Inggrisnya Erica Lindbeck.

Itulah 5 Fakta Sumire Kakei dan beberapa fakta lainnya. Apakah kalian baru mengetahui kelima fakta tersebut?

Baca juga: Apakah Benar Uzumaki Sudarsono Memang Ada?

Writer for neeotaku.com from Indonesia, I like anime, khususnya Naruto and Boruto. Selain itu, juga memiliki minat lebih terhadap musik Jepang.